Unit Lantas Polsek Rajeg Giat Pengaturan Lalulintas Sore Antisipasi Kemacetan

PATROLINUSANTARA.com,KABUPATEN TANGERANG – Unit Lantas Polsek Rajeg Polresta Tangerang, Aipda Rusdi melaksanakan pengaturan lalu lintas (Gatur) Sore antisipasi kemacetan, Jumat (22/07/2022).

Pengaturan Lalulintas tersebut dilakukan di Perempatan TL Kukun Kecamatan Rajeg Kabupaten Tangerang, dengan melibatkan Dinas Perhubungan (Dishub).

Kegiatan ini dilaksanakan mulai pukul 16:30 Wib, disaat situasi Lalu Lintas ramai kendaraan hingga Pukul 18.00 Wib.

Kapolsek Rajeg AKP Nurjaman S.H mengatakan,
kegiatan Pengaturan Lalulintas (Gatur) dilaksanakan secara rutin untuk menciptakan Keamanan, Keselamatan, Ketertiban dan Kelancar Lalu Lintas (Kamseltibcarlantas) dan diawasi secara langsung oleh Unit Lantas Polsek Rajeg.

“Kegiatan tersebut, di fokuskan pada kelancaran arus lalu lintas, mengingat kepadatan sering terjadi karena pertambahan volume kendaraan di jam-jam tertentu, Seperti sore hari ini melayani pada jam pulang kerja,” kata Kapolsek Rajeg.

Kami telah menempatkan anggota pada titik rawan macet dan laka lantas, dan dalam pelaksanaan sore melayani anggota secara maksimal hadir dan melaksanakan tugas sehingga tercipta Kamseltibcarlantas,” sambungnya.

Dengan dilaksanakan sore melayani oleh anggota Kepolisian, pengguna jalan lebih teratur dalam berkendara di jalan raya, Sementara keseluruhan masih dalam keadaan lancar, aman, tertib dan terkendali,” tutupnya.

red