Dinas Dukcapil Nias Barat Sosialisasikan Pelayanan Cepat Buat Masyarakat

PATROLINUSANTARA.com Nias Barat – Kepala Bidang pelayanan dan pencatatan sipil Geseli Hia.S.Pd, menuturkan tentang kegiatan tanggap cepat dalam proses pelayanan, hal ini di sampaikannya kepada awak media, jumat 23/09.

Tambahnya, bahwa di Disdukcapil pemerintah Kabupaten Nias Barat akan memberikan pelayanan cepat terutama pada masyarakat yang mengurus kartu keluarga, demikian juga masyarakat yang yang mengurus kartu tanda penduduk, akte kelahiran anak, kita sudah prioritaskan jangan sampai menunggu lama, paling cepat kita proses kurang lebih sekitar 10 menit lamanya, jelas Geseli.

Masih menurut Geseli, bila pelayanan ini cepat selesai, maka masyarakat bisa beraktivitas kembali dan tidak lagi menunggu lama di dinas dukcapik. dan dinas dukcapil juga sudah memiliki tenaga yang cukup profesional untuk administrasi yang mana dari sebuah kepengurusan kartu keluarga, KTP dan akte kelahiran.

Baca Juga :Edukasi Pajak, Penggunaan Aplikasi E-bupot pada Instansi Pemerintah
Kepala bidang pelayanan dan pencatatan sipil juga menyampaikan, bahwa Khenoki Waruwu yang menjabat sebagai Bupati Nias Barat memiliki target untuk membangun Kabupaten Nias Barat, di mulai dari peningkatan di masing-masing bidang pelayanan masyarakat sesuai dengan slogan (Soguna Bazato) yang memiliki arti “Kepentingan untuk masyarakat luas” khususnya di Kabupaten Nias Barat, tambah Geseli

Dari pantauan Media Patrolinusantara.com-bahwa Bupati Nias Barat benar-benar berjuang untuk membangun birokrasi pemerintah, terbukti di beberapa sektor OPD pelayanan adalah hal yang di prioritaskan.

(Mareyus Gulo)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *